Selasa, 07 Februari 2012

Kumpulan Trik Sulap

Sulap sapu tangan

Sapu tangan tahan bakar I
bahan:
- alkohol 25 ml
- mangkuk porselin
- sapu tangan

cara buat:
Celupkan sehelai sapu tangan ke dalam alkohol 96 %

cara main:
Bila sapu tangan kita bakar, api hanya bisa menyala & berkobar, tanpa dpt menghanguskan sapu tangan


Sapu tangan tahan bakar II
bahan:
- sodium hiposulfat / tawas pekat
- mangkuk porselin
- sapu tangan

cara buat:
Celupkan sehelai sapu tangan ke dalam larutan sodium hiposulfat / tawas pekat ( pilih salah satu ).

cara main:
Bila sapu tangan kita bakar, api hanya bisa menyala & berkobar, tanpa dpt menghanguskan sapu tangan

Dari : http://www.flashercommunity.com/off-topic-64/kumpulan-trick-sulap-sederhana-3049/index2.html


Trik Kartu Sederhana Sekali – Trik Kartu Sulap
Efek:
Anda mengambil setumpuk kartu dan meminta penonton untuk mengacak dengan mengocok kartu.  Kemudian anda meminta penonton untuk menyebutkan 2 nilai yang berbeda dari kartu misal 1-10 atau Jack-King, tanpa lambang (Hati, Kotak, Waru, Keriting) dan tidak boleh menyebut angka yang sama. Setelah menyebutkan 2 nilai kartu tersebut anda mempersilahkan penonton untuk kembali mengocok kartu dan membiarkannya di dalam dekapan tangannya.
Kembali anda meminta penonton untuk berkonsentrasi dan menyebutkan 2 nilai kartu tadi. Setelah beberapa waktu, anda menjelaskan bahwa kartu yang tadi disebutkan seharusnya sudah berdampingan. Ini adalah hal yang mustahil karena kartu ditangan penonton sepanjang waktu dan diacak beberapa kali serta angka yang dipilih adalah benar2 keinginan penonton.
Penonton diminta untuk percaya akan hal itu bahwa 2 kartu tadi sudah berdampingan. Kartu disejajarkan dan hasilnya adalah memang benar 2 kartu tadi sudah berdampingan. Misalkan penonton menyebut 3 dan King, maka akan ditemukan angka 3 dan King berjejer di tumpukan kartu tadi. Ingin tahu rahasianya – silahkan lihat ke bawah:
Rahasia:
Tidak ada rahasia dalam trik ini semuanya berjalan otomatis. Kartu pun dipakai kartu normal yang lengkap.
Kenapa bisa begitu:
Kita akan bermain dengan statistik jumlah kartu lengkap ada 52 kartu dimana ada 4 set lambang dari Ace sampai King (13 kartu). berapa kemungkinan keluar 2 nilai kartu yang berbeda – sangat besar sekali mendekati 90%.
Anda tidak percaya? Silahkan buktikan sendiri, yang anda perlukan adalah akting ketika anda menyuruh penonton untuk berkonsentrasi icon smile Trik Kartu Sederhana yang Membuat Anda Tertipu
Bagaimana jika 10% kemungkinan terjadi – memang masih ada faktor kesalahan terjadi tetapi kita harus mempersiapkan rencana lainnya bila trik ini gagal anda bisa berkata bahwa penonton kurang serius atau bersungguh-sungguh, izinkan satu kali permainan lagi dicoba dengan hati yang yakin.
Bila gagal lagi ya coba ke tiga kali
Kalo sampe gagal lagi berarti anda kurang beruntung icon smile Trik Kartu Sederhana yang Membuat Anda Tertipu
Silahkan dicoba, trik akan sangat bagus ketika anda memainkannya dengan sungguh-sungguh sehingga orang percaya dan tidak berpikir bahwa ini hanyalah sekedar statistik saja.

Dari : http://www.sulap.co/trik-sulap/trik-kartu-sederhana-yang-membuat-anda-tertipu/

1. Aliran Listrik dalam BadanPenyulap mengatakan bahwa panas dalam badannya dapat diubah menjadi tenaga listrik. Untuk membuktikannya, sebuah bola lampu jika ditempelkan di tubuhnya akan menyala.

TRIK :Gunakan bola lampu yang kacanya berwarna putih (bukan yang bening). Ujung lampunya dikeluarkan isinya, lalu dipasang di dalamnya batu baterai kecil dengan bola lampu yang kecil pula. Aturlah sedemikian rupa, di mana kabel positif dan negatifnya dapat dikendalikan ari luar untuk menyalakan dan mematikan dengan cara menekannya.
Jadi ketika menempelkan pada tubuh si pesulap, sebenarnya menghubungkan kabel dengan baterai dengan cara memencetnya. Tanpa dipencet, ditempelkan dimana saja tidak akan menyala.


2. Jari Tangan dapat mengeluarkan asapTiga kotak korek api biasa diambil kerta penggoresnya (yang berwarna hitam yang terdapat di sisi kotak) dengan mengupasnya. Bakar di atas kaca, lalu buang abunya, maka akan terdapat zat berwarna kehitaman membekas di atas kaca. Oleskan zat hitam ini pada jari telunjuk dan jempol Anda, lebih banyak lebih baik.

Cara Main :
Di depan teman-teman Anda gosok-gosokkanlah jari telunjuk dan jempol Anda maka akan keluar asap tanpa ada api.


3. Menebak Kartu yang dipilihSebelum main, semua kartu yang akan digunakan ditumpuk yang rapi lalu diberi garis dengan pensil pada salah satu sisi tumpukan.

Cara Main:Kartu dikocok dan minta teman Anda untuk mengambil 1 kartu sesukanya, setelah teman Anda mengingat kartunya, kembalikan lagi kartu itu ke dalam tumpukan. Anda mengocok lagi dan segera dapat menemukan kartu yang dipilih tadi.

TRIK :
Sebelum kartu dikembalikan ke tumpukan, ubahlah arah posisi tumpukan kartu, sehingga kalau kartu yang dipilih tadi dikembalikan akan terlihat sisi yang bergaris itu terputus sedangkan di sisi lain menjadi ada titik, maka itulah kartunya.

Selamat mencoba !!!

Dari : http://cumamutiara.blogspot.com/2009/05/trik-sulap-sederhana.html



Tidak ada komentar:

Posting Komentar